METODE PEMBELAJARAN RENANG GAYA BEBAS (PENERAPAN METODE PEMBELAJARAN PROBLEM BASED LEARNING DALAM MATAKULIAH TEORI DAN PRAKTEK RENANG)

  • Rekha Ratri Julianti Fakultas Ilmu Keolahragaan Universitas Negeri Padang
Keywords: metode pembelajaran, problem based learning, tahapan belajar gerak, renang gaya bebas

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana menerapkan metode pembelajaran PBL (Problem Based Learning) atau inquiry pada matakuliah Teori dan Praktek Renang yang dapat meningkatkan keterampilan renang gaya bebas dan pembentukan nilai tahapan gerak dalam renang gaya bebas  dan apakah metode PBL dapat membentuk pemahaman nilai tahapan belajar gerak setelah dilakukan tindakan. Teknik pengumpulan data menggunakan performance skill test untuk data kuantitatif peningkatan hasil belajar atau hasil keterampilan gerak dan menggunakan observasi, catatan lapangan, dokumentasi untuk data kualitatif pembentukan tahapan belajar gerak. Penelitian ini menggunakan penelitian tindakan menurut Kemmis dan Taggart yang terdiri dari empat tahap yaitu: Perencanaan, Tindakan, Pengamatan, dan Refleksi. Hasil penelitian menunjukkan, melalui penerapan metode PBL dapat meningkatkan hasil keterampilan gerak dan dapat membentuk tahapan belajar gerak. 

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2018-09-24